Home | Nasional | Internasional | Daerah | Politik | Hukrim | Ekonomi | Sport | SerbaSerbi | Tekno | Lifestyle
 
Camat dan Sekcam Cuti Sakit, Kabag HumasPro Rangkap Jabat Plh. Camat Tebingtinggi Timur
Rabu, 13-05-2020 - 16:56:26 WIB
Rudi Hasan  Pelaksana Harian (Plh) Camat Tebing Timur
TERKAIT:
   
 

MERANTI, RIAUTEMPO.COM -  Sebagai upaya memaksimalkan pelayanan publik di tingkat Kecamatan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti mengambil langkah cepat untuk melanjutkan tugas sebagai Camat dan Sekretaris Camat (Sekcam) Tebing Tinggi Timur saat ini. 

Dimana keputusan tersebut dilakukan karena kondisi Camat definitif, Syaiful Ikram dan Sekcam definitif, Khamril sama-sama mengambil cuti sakit.

Untuk itu, Bupati Kepulauan Meranti telah menugaskan Kabag Humas dan Protokol Meranti, Rudi Hasan menjabat Pelaksana Harian (Plh) Camat Tebing Timur dan Alfian sebagai Plh Sekcam. Hal ini dilakukan karena Syaiful Ikram dan Khamril sama-sama mengambil cuti sakit dan saat ini dalam perawatan.

Informasi ini disampaikan Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti, Drs. H. Irwan Nasir, M.Si melalui Kabag Humas dan Protokol Rudi Hasan kepada media ini, Selasa (12/5/2020).

“Benar, saya ditugaskan merangkap jabatan Camat Tebing Tinggi Timur untuk sementara. Tentunya saya berterima kasih atas amanah dan kepercayaan yang diberikan pimpinan yakni Pak Bupati dan Wakil Bupati Meranti kepada saya saat ini untuk sementara memegang posisi sebagai Pelaksana Harian (Plh) Camat Tebing Tinggi Timur,” ujar Rudi.

Menurutnya, jabatan yang diamanahkan itu terhitung Selasa (11/5/2020) hingga selesai masa cuti sakit Camat definitif yakni Pak Syaiful Ikram pada 11 Agustus 2020 nantinya.

“Oleh sebab itu kita juga sama-sama mendoakan semoga Pak Syaiful Ikram dan Pak Khamril cepat sembuh dan dapat kembali beraktivitas seperti semula”, harap Rudi.

“Hal ini dilakukan juga untuk mendukung agar pelayanan publik di Kecamatan Tebing Tinggi Timur bisa berjalan dengan baik sebagaimana yang diharapkan bersama”, tambahnya.

Untuk itu, Rudi berharap dukungan dari seluruh masyarakat Kecamatan Tebing Tinggi Timur. Dia juga berharap kerjasama yang baik dari seluruh aparatur desa, para Kades, BPD hingga ke tingkat RT/RW, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dan komponen lainnya untuk bersatu guna membantu Pemerintah Kecamatan kedepan lebih baik lagi.

Selain itu, Rudi mengaku akan fokus pada upaya antisipasi dan penanggulangan dampak Covid-19, terutama dalam memastikan terlaksananya penyaluran program-program bantuan sosial seperti bantuan sembako dan BLT di Kecamatan berjalan sebagaimana mestinya.(kz/rls)



 
Berita Lainnya :
  • Camat dan Sekcam Cuti Sakit, Kabag HumasPro Rangkap Jabat Plh. Camat Tebingtinggi Timur
  •  
    Komentar Anda :

     
     
    Indeks Berita  
    01 Pasti Dukung Kasmarni, PDI-P Fokus Penjaringan Untuk Wakil Bupati Saja
    02 Dewan Dakwah Islam Bengkalis Siap Dukung Kasmarni 2 Periode
    03 PUPR Rencanakan Pembebasan Lahan Pembangunan Jembatan Bengkalis - Bukit Batu
    04 Dihiasi 3000 Lampu Colok, PUPR Bengkalis Tampilkan Pola Jembatan Pulau Sumatera
    05
    06
    07 Berkah Ramadhan, Disdik Bengkalis Salurkan Smbako Untuk Anak Yatim di Dua Kecamatan
    08 Tuan Rumah HUT JMSI Riau ke - 4, Ini Agenda Kegiatannya di Bengkalis
    09 Spanduk Tudingan "Perusak Demokrasi" Terpampang di JPO, Ini Jawaban Ketua PPK Mandau
    10 Polres Bengkalis Amankan 43 Paket Sabu Siap Edar di Kecamatan Mandau
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2019 - RIAU TEMPO